Pengertian Static Property dan Static Method (Pengenalan & Praktikum)

Daftar Isi
  1. Pengertian Static Property dan Static Method
  2. Tutorial Cara Penggunaan Static Property dan Static Method
  3. Cara Mengakses Static Property dan Static Method Dari Class Itu Sendiri
  4. Cara Mengakses Static Property dan Static Method Parent Class
  5. Download Materi PPT
  6. Referensi


Pengertian Static Property dan Static Method

Diawal materi menjelaskan bahwa seluruh property dan method hanya bisa diakses dari objek, maka static property dan static method adalah pengecualian.

Static property dan static method adalah property (variabel) dan method (function) yang melekat kepada class, bukan kepada objek. Konsep static property memang ‘agak keluar’ dari konsep objek sebagai tempat melakukan proses, karena sebenarnya class hanya merupakan ‘blueprint’ saja.

Untuk membuat static property dan static method, kita menambahkan keyword ‘static’ setelah penulisan akses level property atau method, seperti contoh berikut:

Dalam contoh diatas, saya menggunakan hak akses public, tetapi kita juga bisa menggunakan hak akses lain seperti private dan protected untuk static property dan static method.

Karena static property dan static method adalah milik class, maka kita tidak perlu membuat objek untuk mengaksesnya, tapi langsung menyebutkan nama class dan menggunakan operator ‘::’, berikut adalah contoh pengaksesan static property dan static method dari class laptop:


Tutorial Cara Penggunaan Static Property dan Static Method

Agar lebih memahami cara penggunaan static property dan static method, berikut merupakan contoh codingnya :

Dalam kode diatas, terdapat class ecommerce dengan 2 property ‘biasa’, 1 static property dan 1 static method. Perhatikan cara mengkases keduanya tanpa membuat objek.

Berikut merupakan output dari codingan static property dan static method  


Cara Mengakses Static Property dan Static Method Dari Class Itu Sendiri

Jika kita menggunakan variabel $this untuk mengakses property dan method ‘normal’ dari dalam class, maka untuk mengakses static property dan static method, kita menggunakan keyword “self::”. Berikut contoh penggunaannya:

Pada kode program PHP diatas, menggunakan perintah self::$product_name, untuk memanggil static property dari dalam class ecommerce itu sendiri.


Cara Mengakses Static Property dan Static Method Parent Class

Untuk class dengan penurunan (inheritance), kita bisa menggunakan keyword parent::nama_property dan parent::nama_method untuk mengakses static property dan static method dari parent class.

Misalnya class laptop adalah turunan dari class komputer, kita bisa menggunakan perintah parent::checkout() untuk mengakses static method pada class komputer dari dalam class ecommerce.

Berikut adalah contoh pengaksesan static method milik parent class:

Pada kode slide sebelumnya, terdapat class ecommerce dengan sebuah static method checkout(). Method ini memiliki hak akses protected, sehingga hanya bisa diakses dari dalam class itu sendiri atau dari dalam class turunan.

Class ecommerce kemudian ‘diturunkan’ kepada class tokopedia. Di dalam class tokopedia, dibuat dua buah static method. Static method checkout_all() di set dengan hak akses private, sehingga tidak bisa diakses dari luar class tokopedia.

Dalam method checkout_all(), saya memanggil method checkout() milik class ecommerce menggunakan perintah parent::checkout(). Ini adalah cara pemanggilan static method milik parent class. Kemudian masih di dalam method checkout_all(), dipanggi method checkout()dengan perintah self::checkout_all(), karena method ini ada di dalam class tokopedia itu sendiri.

Untuk menguji apakah method checkout_all() sukses dijalankan, saya kemudian memanggilnya dengan perintah tokopedia::checkout_all().


Download Materi PPT

Link materi - Pengertian Static Property dan Static Method


Referensi

-